Cara membuat kaldu yang bening dan enak
:*.Waktu yang dipergunakan untuk memasak kaldu antara 1-3 jam, di masak dengan sistem slow cooking, dengan api kecil, karena jika api besar sari kaldu di tulang tidak akan bisa keluarkarena tulangnya sudah matang duluan. Selain itu sumsum dan sisa darah akan terlepas dari tulang (jika kaldu dibuat dari tulang sapi/ ayam). Akibatnya, kuah jadi keruh dan amis,
*.Jika kaldu tampak kotor (ada sisa darah, lemak,dan lainnya), misal untuk kaldu iga, buntut dan daging berlemak lain, bisa di blansir dahulu, jadi di rebus sampai mendidih, kemudian air rebusannya di buang. Lalu rebus kembali daging dengan api kecil , sampai keluar kaldunya.
*.Bila muncul busa pada rebusan kaldu, angkat busanya, lalu buang.*.Jangan masukkan tulang mentah ke dalam air kaldu yang sudah panas/ mendidih.
*.Jangan mencampur kaldu yang sudah jadi dengan air yang tidak mendidih. Risikonya, kaldu akan mudah basi dan rasanya akan berubah.
*.Cara praktis membuang lemak di kaldu adalah dengan menaruh kaldu yang sudah jadi di kulkas..nanti lapisan lemak akan membeku danmengumpul di atas..jadi tingal kita ambil atau buang saja..jadilah kaldu yang bening yang tersisa.
Tips:1. Kaldu seharusnya tidak berbau amis. Untuk menghilangkan bau amis, bisa ditambahkan bahan-bahan lain seperti daun bawang, daun seledri, atau kulit wortel, kentang, bawang bombay saat membuat kaldu.2. Air kaldunya tidak berlemak.3. Warna kaldu bening atau tidak butek / keruh
http://www.diahdidi.com/2013/06/cara-membuat-kaldu-bening-yang-enak.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar